mereka akan bersumpah kepadamu 
dengan nama Allah
apabila kamu kembali kepada mereka
supaya kamu berpaling dari mereka
sebab itu berpalinglah dari mereka
sesungguhnya mereka itu kotor
dan tempat kembali mereka adalah jahanam 
sebagai balasan terhadap apa yang mereka usahakan
mereka bersumpah kepadamu
supaya kamu suka kepada mereka
tetapi jika kamu suka kepada mereka 
maka sesungguhnya 
Allah tidak ridha kepada kaum yang fasik
orang-orang arab itu
lebih sangat kekafiran dan kemunafikan
dan lebih wajar bahwa mereka 
tidak mengetahui hukum-hukum 
yang diturunkan Allah kepada rasulnya
dan Allah maha mengetahui
lagi maha bijaksana
dan diantara orang-orang arab 
ada yang menganggap 
apa yang dinafkahkan suatu kerugian 
dan menanti giliran terhadap kamu
merekalah giliran buruk itu
dan Allah maha mendengar
lagi maha mengetahui
dan diantara orang-orang arab itu
ada yang beriman kepada Allah dan hari kemudian
dan menganggap apa yang dia nafkahkan itu
mendekatkan diri kepada Allah 
dan memperoleh doa rasul
ketahuilah 
sesungguhnya adalah suatu jalan bagi mereka 
untuk mendekatkan diri
Allah akan memasukkan mereka kedalam rahmatnya
sesungguhnya 
Allah maha pengampun lagi maha penyayang
orang-orang yang terdahulu yang pertama-tama 
dari muhajirin dan anshar
dan orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik
Allah ridha kepada mereka
dan merekapun ridha kepada nya
dan Allah menyediakan bagi mereka
surga yang mengalir sungai-sungai dibawahnya
mereka kekal didalamnya selama-lamanya
itulah kemenangan yang besar
dan diantara orang-orang arab yang disekelilingmu
ada orang-orang munafik
dan diantara penduduk madinah
mereka tetap dalam kemunafikannya
kamu tidak mengetahui mereka
kamilah yang mengetahui mereka
kami akan menyiksa mereka dua kali
kemudian 
mereka akan dikembalikan kepada azab yang besar
dan yang lain 
mengakui dosa-dosa mereka
mereka mencampurkan amal yang baik dengan yang jelek
mudah-mudahan 
Allah menerima taubat mereka
sesungguhnya 
Allah maha pengampun lagi maha penyayang
(9:95-102)
No comments:
Post a Comment