Blog ini secara berkala memposting potongan-potongan puisi langit yang telah menyentuh kami. Ayo, berlangganan post kami.

Isi alamat emailmu disini, dan jangan lupa cek inbox anda untuk verifikasi:

Delivered by FeedBurner

Google
 

Wednesday, July 23, 2008

ayat-ayat allah

itulah ayat-ayat allah
kami bacakan kepadamu dengan benar
maka dengan hadis mana lagi mereka mau beriman
sesudah kalam Allah dan keterangan-keterangannya?
(45:6)

these are god's revelations
that we recite to you truthfully
in which hadith
other than god and his revelations do they believe?

Tuesday, July 22, 2008

diin hanif

maka hadapkanlah dirimu dengan lurus kepada diin hanif,
fitrah allah yang telah dia ciptakan manusia atasnya
tidak ada perubahan bagi ciptaan allah
itulah diin yang lurus
tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahuinya

dalam keadaan kembali kepadanya dan bertakwalah kepadanya
serta dirikanlah salat
dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang musyrik
(30:30-31)

Monday, July 21, 2008

kami tidak membeda-bedakan

Katakanlah:
“kami beriman kepada Allah dan apa yang diturunkan kepada kami
dan apa yang diturunkan kepada Ibrahim, Ismail, Ishaq, Yakub dan anak cucunya
dan apa yang diberikan kepada Musa dan Isa
dan apa yang diberikan kepada nabi-nabi dari Tuhannya
kami tidak membeda-bedakan seorangpun diantara mereka
dan kami hanya berserah diri kepadanya”
(2:136)

Thursday, July 10, 2008

kesenangan yang menipu

ketahuilah
sesungguhnya kehidupan di dunia hanya permainan
kelalaian
perhiasan
dan berbangga bangga antara kamu
dan berlomba banyak harta dan anak
seperti hujan
yang tanaman-tanamannya mengagumkan petani-petani
kemudian menjadi kering
dan kamu lihat warnanya kuning
kemudian menjadi hancur
dan diakhirat ada azab yang keras
dan ada pula ampunan dari Allah dan keridhaanNya
dan tiadalah kehidupan dunia
melainkan kesenangan yang menipu

berlomba-lombalah kamu kepada ampunan dari tuhanmu
dan surga yang luasnya seperti luas langit dan bumi
disediakan untuk orang-orang yang beriman kepada Allah dan rasul-rasulNya
demikianlah karunia Allah
yang dianugerahkanNya kepada siapa yang dikehendakiNya
dan Allah mempunyai karunia yang besar

tiada musibah yang menimpa di bumi
dan tidak pula pada dirimu
melainkan dalam kitab sebelum kami menciptakannya
sesungguhnya yang demikian itu
disisi Allah adalah sangat mudah

supaya kamu jangan putus asa atas sesuatu yang luput dari kamu
dan supaya kamu jangan terlalu gembira
dengan apa yang telah diberikanNya kepadamu
dan Allah tidak menyukai setiap orang yang sombong
lagi membanggakan diri

yaitu orang-orang yang bakhil
dan menyuruh orang lain bakhil
dan barangsiapa yang berpaling
maka sesungguhnya Allah dialah yang maha kaya
lagi maha terpuji
(57:20-24)


gambar dari magda indigo

Tuesday, July 8, 2008

tidak memisahkan seorangpun diantara mereka

sesungguhnya orang-orang yang mengingkari Allah dan rasul-rasulnya
dan mereka menghendaki untuk memisahkan antara Allah dan rasul-rasulnya
dan mereka berkata kami beriman kepada sebahagian dan ingkar kepada sebahagian
dan mereka menghendaki untuk mengambil suatu jalan diantara yang demikian itu

mereka itulah yang benar-benar ingkar
dan kami telah menyediakan bagi orang-orang ingkar
azab yang menghinakan

dan orang-orang yang beriman kepada Allah dan rasul-rasulnya
dan tidak memisahkan seorangpun diantara mereka
mereka itu akan diberi pahala
dan Allah adalah maha pengampun lagi maha penyayang
(4:150-152)

Monday, July 7, 2008

allah memperdayakan mereka

sesungguhnya orang-orang munafik memperdayakan allah
padahal allah memperdayakan mereka
dan apabila mereka berdiri untuk salat
mereka berdiri dengan bermalas-malasan
mereka riya oleh manusia
dan mereka tidaklah mengingat allah melainkan sedikit

mereka ragu-ragu antara yang demikian itu
tidak kepada mereka ini dan tidak pula kepada mereka itu
barangsiapa yang disesatkan allah
maka tidak sekali-kali engkau akan mendapat jalan bagi hal itu
(4:142-143)

Sunday, July 6, 2008

Dia memaafkan banyak

dan dialah yang menerima taubat
dari hamba-hambanya
dan memaafkan kesalahan kesalahan
dan mengetahui apa yang kamu perbuat

dan dia memperkenankan doa
orang-orang yang beriman dan beramal saleh
serta menambah kepada mereka dari karunianya
dan orang-orang yang kafir itu
bagi mereka azab yang sangat keras

dan kalau allah melapangkan rezeki bagi hamba-hamba nya
niscaya mereka melampaui batas di bumi
tetapi dia menurunkan apa yang dia kehendaki dengan ukuran
sesungguhnya dia maha mengetahui lagi melihat
terhadap hamba-hambanya

dan dialah yang menurunkan hujan
setelah mereka putus asa
dan dia tebarkan rahmatnya
dan dialah maha pelindung lagi maha terpuji

dan diantara tanda-tandanya
menciptakan langit dan bumi
serta apa-apa yang dia tebarkan pada keduanya
dari mahluk-mahluk melata
dan dia maha kuasa menghimpun mereka
bila dia kehendaki

dan apa-apa yang menimpa kamu dari musibah
maka disebabkan usaha tanganmu
dan dia memaafkan banyak

dan kamu tidak dapat melepaskan diri di bumi
dan bagi kamu tidak ada pelindung dan penolong
selain dari allah
(42:25-31)

malaikat-malaikat turun

sesungguhnya
orang-orang yang berkata
tuhan kami adalah allah
kemudian mereka berketetapan hati
maka malaikat-malaikat turun kepada mereka:
“janganlah kamu takut,
dan janganlah kamu berduka cita
dan bergembiralah
dengan surga yang dijanjikan kepadamu”

(41:30)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...